Jumat, 11 Juni 2010

Blog Hilang Dari Pencarian Google | Blog Tidak Di Index Google

Tidak dapat ane bayangkan jika blog kesayangan dan tumpuan harapan ini dikubur hidup-hidup sama penguasa dunia maya "mbah google" untuk selamanya. Jangan sampai semua itu terjadi..oh..mbah google....mohon ampun..jika ane banyak berbuat dosa sm mbah google.

Pagi ini hari sabtu tanggal 12 Juni 2010, ane bangun agak malesan sedikit..its about jam 8 pagi WIB. Mata masih belum terkuak seutuhnya, pikiran belum ngumpul, pinggang terasa nyeri maklum ..ane semalam lembur ..nge-net gitu. Padahal ane balik dari kantor udah malam and abizz senam rutin.... tapi masih aja ane semangat buat bernostalgia sama blog kesayangan ane ini. Ane punya badan bangkit dari kasur terus cari ane punya barang... walaupun masih kabur ternyata barang ane bisa juga ane temukan. Ane ambil posisi terus buka ane punya laptop ..and...

laptop udah nyala., modem sierra kesayangan udah nancep, go..go.. (online-online)..maknyuss. Putar winamp kayaknya lebih asik ne.. music on. Next.. ane buka mozzila ane punya brwoser. tampil deh blog tercinta.. maklum blog tercinta harus dijadiin homepage..biar ga ngambek.. Sejurus kemudian perut ane ngasih tanda-tanda kekurangan pasokan.. oke deh ane ngabur kedapur ..masak mie and buat susu... enak banget bro...liburan.. kayak gini. Mie udah matang and susu udah dibuat...go..go ..back to ....online.

Seperti biasanya ane kalau baru-baru buat postingan ane pengen nge-tes postingan ane di search engine nya mbah google. Setelah masukin keywordnya..trus search deh.. next..
Ane bingung kok ga ada ya dihalaman pertama, padahal kemaren rank masih bagus walaupun bukan yang pertama. Next page deh...lho kok ga ada juga... next page lagi...ga ada juga broo..
Ane diam sejenak ..coba perpikir... oke deh ane coba other keyword.. ga muncul juga.. wah gawat benar-benar gawat ne. Coba juga keyword-keyword andalan alias no 1 di halaman pencarian google. Ga adaa............ juga broo... panik bgt dah pokoknya... Why mbah google apa salah ane kok tega-teganya ente melupakan ane.

Saking penasarannya ane coba masukin nama blog sebagai keyword di mesin pencariannya mbah google.... oh myGod... ternyata gak muncul juga. Sakit hati ane sama mbah google kok tega-teganya ngubur blog ane hidup-hidup. padahal blog ane ini hasil jerih payah dan keringat serta pemikiran yang mendalam pada setiap artikel walaupun memang ada beberapa ane dapat dari sumber lain tapi bukan seutuhnya ane caplok. Penjelasan dan analisa selalu ane usahakan hasil pemikiran sendiri. Itupun kalau ada kalimat-kalimat dari artikel web lain, ane selalu cantumin kok sebagai refrensi. Lantas kok tega-teganya mbah google main hakim sendiri sama blog ane. Jujur saja ane baru mau asik nge-blog dan buat postingan yang bermutu biar orang-orang ga kecewa kalau berkunjung. Terus blog ini juga sebagai tumpuan harapan menuju perubahan finansial buat ane, yakni ane pasang google adsense. Kelewatan benar ne..kok semua keyword ga ada yang fungsi. Hancur sudah semua jerih payah dan keringat yang bercucuran (pikir ane sejenak dalam hati).

Beberapa menit kemudian setelah rasa hati udah agak baikan, ane buka mbah google terus cari itu penyebab ane punya blog kok sama sekali ga diindex sama google. Setelah berkunjung kebeberapa web dan blog serta membaca beberapa hasil diskusi di forum-forum tentang garis aturan mbah google, ternyata ane tambah bingung. Ya gimana nggak tambah bingung, banyak sekali pendapat tentang kasus ini. Tapi yang ane ingat kira-kira seperti ini :
  1. Blog kita sedang terkena google sandbox dan ini memang sering berlaku pada web atau blog baru yang memiliki link masuk yang dianggap kurang wajar dan memiliki keyword yang kompetitif. Lamanya blog berada pada sandbox adalah bervariasi dari yang beberapa hari sampai dengan enam bulan. Tergantung dari banyaknya keyword yang kompetitif dan link masuk atau keluar. Istilah sandbox ini memang masih jadi perdebatan dikalangan master SEO, ada yang berpendapat bahwa sandbox adalah ilusi dan sandbox itu tercipta dengan sendirinya oleh algoritma google. Ada juga yang berpendapat bahwa sandbox adalah nyata. Sandbox diterapkan guna mencegah adanya blog yang naik peringkatnya dengan penggunaan spam atau sejenisnya.
  2. Bisa jadi mbah google melakukan rombak ulang tentang algoritma penilaiannya terhadap blog kita.
  3. Mbah google sedang melakukan perbaikan pada sistem mereka.
  4. Pengaruh banyaknya porsi iklan pada halaman blog atau web anda.
  5. Bisa jadi karena blog anda memiliki artikel-artikel yang indentik dengan artikel-artikel web lain.
  6. Bisa jadi banyak link-link masuk dan keluar tidak bersesuaian dengan isi dari konten pada blog anda.
  7. Atau mungkin google sedang akan melakukan update page-rank pada blog kita.
  8. Web atau blog anda tidak patuh pada aturan main dari mbah google.
  9. Ada pendapat supaya tidak perlu panik dengan kejadian ini, karena masalah ini sudah sering terjadi dan sudah sering dibicarakan oleh pada webmaster.
  10. Ada satu sumber mengatakan bahwa mungkin blog anda akan kembali pulih setidaknya dalam waktu 4 minggu.
Dari investigasi ane di atas, wajar aja kalau ane masih cemas dan bingung. Soalnya ada yang bependapat bahwa masalah itu tidak apa-apa dan tidak perlu melakukan langkah-langkah penyelesaian serta anda hanya disuruh diam dan mengunggu. Ada juga pendapat bahwa masalah ini terjadi karena blog kita tidak patuh pada aturan mainnya si mbah google. Dan terakhir malah bisa buat kita senang, yakni mungkin google sedang melakukan update page-rank. Soalnya page-rank ane kan masih nol dan sudah jalan kira-kira 3 bulan (sesuai dengan lamanya google melakukan update page-rank).

Jujur saja ane nulis postingan ini saat blog ane dikubur hidup-hidup alias blog ane hilang dari pencarian mbah google. Moga-moga aja mbah google mau berbaik hati kepada blog ane, sehingga blog ane bisa dihidupkan kembali. Dari pada ane bingung lebih baik ane buat postingan aja sebanyak-banyaknya, siapa tahu mbah google hanya ingin menguji kesabaran dan kesetiaan ane pada dunia web or blog. Jadi dengan liat kegigihan ane buat postingan terus-menerus mudah-mudahan terbuka hati mbah google pada blog ane.

Yang pasti sudah ane buka account adsense ane dan adsense ane masih baik-baik aja alias tidak di banned oleh google. Terus artikel blog juga masih lengkap dan tidak terhapus satupun dari blogger. Blog ini juga masih bisa online dan tidak dibekukan oleh blogger. Mudah-mudahan semua ini tidak seburuk seperti yang ane bayangkan.

Bagusnya sih ane konformasi dulu ke mbah google kira-kira apa sih penyebab blog ini hilang dari pencarian atau keyword tidak ada yang diindex. Tapi sayangnya ane ga tau alamat email dari mbah google. Siapa yang tahu saya mohon kebesaran hatinya untuk memberikan alamat email dari mbah google ke email ane dediakbarnet_gmail.com. Biarin aja ane masih berharap ada yang membaca postingan ini walaupun hal itu hampir tidak mungkin terjadi selama blog ane masih berada didalam kuburan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar